Tri Priyo Nurcahyo (20) atlet lempar pisau asal Kota Metro ini mampu menorehkan prestasi hingga tingkat Nasional. Pria kelahiran Banjarsari Metro Utara 9 Mei 1998 silam, saat ini tengah bekerja sebagai satpam di SMA Negeri 3 Metro.
Menurut Priyo salah satu prestasi pertama yang diraihnya yaitu sebagai juara 1 kelas amatir putra kejuaraan lempar pisau tingkat Nasional di Bandung pada 2016 . Kemudian pada April tahun 2017 kembali meraih Juara 3 pada kompetisi tingkat Nasional di Jogja.
“Jadi tak lama pada Desember tahun 2017 kembali meraih gelar dua juara pada kompetisi tingkat Propinsi ke 2 di Lampung. Yaitu Juara 1 kategori Spin Profesional dan juara 2 kategori No spin, disusul lagi pada 23 desember 2018 mendapatkan 2 gelar juara lagi pada kompetisi lempar pisau tingkat Provinsi ke -3 , yaitu juara 1 kategori full spin profesional dan juara 3 kategori No spin,”ungkap Tri kepada metrodeadline.com, Sabtu (9/3/2019).
Setelah mendapat beberapa gelar juara, kini Priyo juga dipercaya melatih olahraga lempar pisai di Lampung. Sementara kata dia, olahraga lempar pisau di Lampung belum masuk KONI (Komite Olaharag Nasional Indonesia).
“ Kami dari pihak lempar pisau Lampung, terus membenahi aturan-aturan dan syarat agar masuk dalam KONI agar resmi diakui oleh pemerintah,”pungkasnya. (*)
Penulis/Foto : Fredy Kurniawan Sandi