Metrodeadline.com
Pesawaran – Generasi muda memegang peranan penting dalam mencapai tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). Survei Sosial Ekonomi Nasional 2019 memerkirakan bahwa jumlah orang muda seperempat dari total penduduk Indonesia atau sebesar 64,19 juta jiwa.
Dengan kata lain, generasi muda menjadi kekuatan ekonomi dan tulang punggung pembangunan negara untuk mengakhiri kemiskinan.
Tentunya untuk mensukseskan program Sustainable Development Goals (SDGs) Kementrian desa (Kemendes) Touring langsung kunjungan ke desa desa di seluruh indonesia,” Selasa 19-07-2022.
Seperti pada hari ini Kementerian Desa (Kemendes) pusat, lakukan kunjungan ke Desa Gunung Rejo. Kecamatan Way Ratai. Kabupaten Pesawaran dalam rangka sosialisasi program Sustainable Development Goals (SDGs) yang dihadiri Ibu ibu kader serta para pemuda
Hadir dalam acara tersebut Subagio selaki Kepala Desa Gunung Rejo. Dari Kemendes pusat diwakiili oleh Teo Frasetio dari propinsi Lampung Ismail beserta rombongan dari kabupaten pesawaran Nina Citra Ivana beserta rombongan serta ibu-ibu kader Desa Gunung Rejo. Kecamatan Way Ratai.
Dalam sambutanya Kepala Desa Gunung Rejo Subagio menyampaikan banyak Terima kasih kepada Kementerian Desa (Kemendes) yang telah berkunjung di Desa Gunung Rejo. Kecamatan Way Ratai dalam sosialisasi dan pembekalan kepada masyarakat Desa Gunung Rejo terkait dengan program Sustainable Development Goals (SDGs) yang salah satu menjadi program periotas dari pemerintah pusat,” Jelasnya.
Sementara di tempat yang sama Teo Frasetio yang mewakili dari kemendes (kementerian desa) dalam kunjungan nya mengatakan bahwa kader dan para pemuda punya peran besar untuk menghasilkan generasi muda yang unggul dan berkualitas dalam pencapaian kerja dan masa depan,” Paparnya.
Teo Frasetio pun berharap bahwa kedepannya nanti lebih banyak lagi kegiatan-kegiatan serupa yang secara khusus menyasar generasi muda, yang dapat menjadi manfaat bagi lingkungan dan masyarakat,” Ungkapnya.
“Oleh sebab itu, saya juga berharap kepada para kader-kader dan pemuda supaya kreativitasnya dipacu guna menciptakan konten-konten yang tidak hanya kreatif tapi juga inspiratif.
Dirinya juga, mengatakan untuk mencapai SDGs dibutuhkan kerja sama dari seluruh pihak, termasuk sektor Swasta dan masyarakat.
“Inisiatif ini bertujuan untuk mendorong generasi muda menjadi agen-agen pembawa kebaikan bagi ekosistemnya melalui karya-karya yang positif dan menginspirasi,
Tentunya untuk mendukung Pemerintah untuk menerapkan keberlanjutan program SDGS saya dan sebagai core business dan menggunakan bisnis sebagai kekuatan untuk kebaikan dengan membawa kesehatan untuk kebaikan kepada banyak orang, masyarakat dan lingkungan.
Tujuan jangka panjang ini penting untuk selaras dengan 17 tujuan besar di dalam SDGs yang dicanangkan oleh Pemerintah Indonesia hingga 2030 yang terintegrasi dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional di tahun 2020-2024.
“Selain itu, kami juga selalu fokus untuk menjalankan operasional yang bertanggung jawab dan berkelanjutan dengan fokus untuk menjaga sirkularitas air, sirkularitas kemasan,” Tutupnya. (Anton)