
Tulang Bawang,-Pj. Kepala Kampung Marga Jaya Kecamatan Meraksa Aji Tulang Bawang Eldyyan Saputra S.kom MM menyerahkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) pertama pada 2021 di Balai Kampung setempat kepada 15 penerima.
“Kita telah menyalurkan BLT-DD tahap pertama tahun ini,” ujarnya Selasa (23/2/21).
Ia berharap, bantuan tersebut dapat memberikan manfaat yang tepat bagi penerimanya.
“Gunakan untuk hal yang positif terutama dalam membantu kebutuhan keluarga, sehingga manfaatnya benar dirasakan Apalagi di musim pandemi COVID-19 ini. Kita juga mengingatkan agar masyarakat selalu menjaga kesehatan dengan mengikuti protokol kesehatan seperti yang dianjurkan oleh pemerintah,” katanya.
“Kita berharap semua proses bantuan pemerintah ini dapat berlangsung dengan baik serta memberikan manfaat bagi masyarakat,” kata dia.
Turut hadir dalam penyaluran BLT-DD tahun 2021,Kepala Kampung beserta aparatur kampung, Sekcam Meraksa Aji, Ketua Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) Beserta anggota, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pendamping Desa(PD) serta KPM.
Jahari