Jasa Raharja Metro Beri Santuan Korban Lakalantas di Jalan Lintas Timur Lamteng

Petugas Jasa Raharja Perwakilan Metro saat memberikan santunan kepada ahli waris korban lakalantas Suyadi.

Metrodeadline.com,  – Jasa Raharja Perwakilan Metro memberikan santuanan kepada korban laka lantas di jalan lintas pantai timur Kilo Meter 232-233 Desa Setia Bhakti SB14, Kecamatan Seputih Banyak Lampuung Tengah, sekitar pukul 06.00 WIB, Senin (01/03/2021).

Petugas Jasa Raharja Perwakilan Metro saat memberikan santunan kepada ahli waris korban lakalantas Sucipto.

Kepala Jasa Eaharja Perwakilan Metro, Rudi Yanto, SE mengatakan bahwa, kurang dari 24 jam jasa raharja memberikan santunan ketiga korban meninggal masing-masing Rp.50.000.000.

“Kita datangi kerumah duka Sucipto(36) alamat Kelurahan Banjarsari, Metro Utara Kota Metro. Lalu pengemudi mobil Daihatsu Granmex pick up Nur Eko Saputra (27) alamat Kelurahan Purwosari, Metro Utara Kota Metro. Dan korban meninggal ketiga adalah Suyadi  (64) alamat Banjarsari Kecamatan Metro Utara Kota Metro penumpang pick up,”ungkapnya.

Selain itu, kata Rudi untuk ketiga korban lakalantas yang mengalami luka berat yakni pengemudi truck colt diesel Sigit        Setiawan (35) alamat Simpang Penawar Jaya Kecamatan Banjar Margo Kabupaten Tulang bawang, lalu Selan (52) alamat Kelurahan Banjarsari Metro Utara Kota Metro mengalami luka berat, dan Novel Retman (37) alamat Kelurahan Banjarsari Metro Utara Kota Metro mengalami luka berat.

“Jadi ketiga korban yang mengalami luka ringan dan berat ini. Jasa Raharja menjamin biaya perawatan maksimal Rp. 20.000.000 selama menjalani pengobbatan di rumah sakit,”jelasnya.

Pemberian santunan ini. Lanjut Rudi bedasarkan data dan informasi yang di dapat petugas jasa raharja saat dilokasi dan di perkuat dengan telah terjadi laka lantas jalan sesuai dengan nomer laporan Polisi No. LP/ -A/III/2021/Lantas, tanggal 01 maret 2021. Kronologis terjadinya laka lantas. Menurut keterangan saksi dan hasil olah TKP.  

Petugas Jasa Raharja Perwakilan Metro saat memberikan santunan kepada ahli waris korban lakalantas Eko.

“Jadi sebelumnya mobil truck colt diesel BE 9456 TH berjalan melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Tulang Bawang menuju arah Sukadana sesampainya di TKP mobil truck tersebut mengambil jalur lawan karena pengemudinya mengantuk, pada saat mobil truck tersebut mengambil jalur lawan datang dari arah berlawanan mobil pick up gramex BE 9371 FI selanjutnya kedua kendaraan adu kambing dan terjadilah laka lantas. Kondisi jalan jalan beraspal, jalan lurus,  arus lalin sepi , dekat pemukiman penduduk,”ujar Rudi seperti menirukan keterangan Bejo Utomo (40) Warga Desa Setia Bhakti salah satu saksi di tempat kejadian laka lantas.(*/JR Metro)

 

You might also like

error: Content is protected !!