Walimurid Desak Kepala SDN 6 Metro Utara Dicopot, Alasan Kekecilan Seragam Kaos Hampir Setahun Belum Dibagi
Kodar Aminudin menyampaikan tujuan jumpa pers untuk memberikan penjelasan terkait seragam olah raga dan sampul raport yang diberitakan oleh media online.
“Terkait penahanan kaos olah raga perlu kami klarifikasi, bahwa penahanan itu tidak ada. Kaos itu sudah ada, tapi 3 biji kaos belum terbagikan karena ukurannya salah, Jadi kami usahakan di kembalikan ke pihak konveksi untuk di pesan kembali. Itupun yang mengelola pihak koperasi sekolah,”jelas Kodar.
Kodar menambahkan, jumlah murid yang mengenyam pendidikan di SD Negeri 6 ada 55 siswa, yang sudah mendapatkan kaos sebanyak 52 siswa.
“Jadi kalau di katakan kami menahan atau menganaktirikan siswa yang bulum punya kaos, kemudian tidak boleh mengikuti pelajaran itu tidak benar, itu namanya tidak manusiawi. Jangankan anak yang gak punya kaos, anak yang tidak masuk sekolah saja kami datangin kerumah supaya anaknya bisa masuk sekolah,”jelasnya. (*).