Riwayat Warga Lamtim Terisu Corona, Dr. Rima : Keadaannya Sehat 

Laporan : Ropian Kunang

LAMPUNG TIMUR – Warga Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur berinisial FS (21) yang diisukan terjangkit Virus Corona memang pernah tinggal di Negara China.

Data yang berhasil dihimpun PWI Lamtim menyatakan benar bahwa FS memang baru pulang dari China pada, 19 Febuari yang lalu dalam keadaan sehat. Hal itu dibuktikan dengan surat yang ditandatangani oleh Dirjen kesehatan bandara Soekarno Hatta Jakarta.

Isi surat tersebut berbunyi : Direktorat Jenderal pencegahan dan pengendalian penyakit bersama ini Kantor kesehatan Pelabuhan kelas 1 Soekarno-Hatta telah melakukan skrining kesehatan dan penyelidikan epidemiologi terhadap penumpang yang diduga mempunyai riwayat tinggal di Mainland China dalam kurun waktu 14 Hari terakhir, dengan informasi sebagai berikut :

Hasil skrining kesehatan penyelidikan epidemiologi dapat disimpulkan bahwa yang bersangkutan dalam keadaan sehat dan diizinkan melanjutkan perjalanan ke Indonesia.

Surat tersebut dengan tembusan Kantor kesehatan pelabuhan Lampung serta Dinas kesehatan Lampung Timur dan ditandatangani oleh petugas KKP Dr Rima NIK. 1970 01 03 2012 2002

Selanjutnya, Dia juga mendapatkan kartu kewaspadaan kesehatan kementerian kesehatan Republik Indonesia.

Sebelumnya merebak kabar yang diduga tak dapat dipertanggungjawabkan tentang seorang warga Kecamatan Way Jepara yang terjangkit Virus Korona.

Dari hasil rekam medis kabar tersebut adalah kabar bohong belaka (Hoax), karena dipastikan FS terkena Demam Berdarah Dengue (DBD) dan gangguan pernapasannya. (Tim)

You might also like

error: Content is protected !!