Lampung Timur, Telah dilaksanakan acara sakral yaitu pernikahan antara Lilis Purnamasari (30) binti Hi. Rumli almarhum dengan Agus Setiawan (35) bin Sahono almarhum.
Lilis dinikahkan oleh walinya Chandra Adi kakak kandungnya bertempat dikediaman orangtua mereka di Jalan Raya Desa Negara Ratu, Batanghari Nuban, Lampung Timur pada Senin, 27 Juni 2022 jam 09.30 WIB.
Lilis terlahir di Desa Negara Ratu, Batanghari Nuban, Lampung Timur, Lampung. Sedangkan Agus dilahirkan di Kelurahan Sugutamu, Bakti Jaya, Depok, Jawa Barat.
Kehadiran rombongan keluarga besar pihak mempelai pria dari Kelurahan Sugutamu disambut oleh keluarga besar dari pihak mempelai wanita di Desa Negara Ratu.
Turut serta hadir pada kesempatan itu Kepala KUA Batanghari Nuban, Ibnu Saleh Kepala Desa Negara Ratu, Holdi mantan Kepala Desa Bumi Nabung Udik Kecamatan Sukadana.
Juga hadir Zaiful Buchori mantan Bupati Lampung Timur, Korps Adyaksa Kejari, Pengadilan Negeri Sukadana, tenaga kependidikan SMAN 1 Sukadana dan SDN 1 Negara Ratu, sanak saudara, jiran tetangga dan tamu undangan lainnya.
Acara pernikahan berlangsung dengan tertib dan lancar, saran dan nasehat atau petuah untuk mempelai disampaikan oleh perwakilan keluarga masing-masing pada saat menyampaikan sambutan dan diakhiri dengan doa penutup.
Lilis adalah anak keempat dari empat bersaudara buah perkawinan almarhum Rumli dan almarhumah Ili Ningsih, sedangkan Agus adalah anak kedua dari lima bersaudara hasil perkawinan almarhum Sahono dan Sulasmi.
“Selamat mengarungi bahtera kehidupan berumahtangga, semoga kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah dan dapat diberikan keturunan yang Sholeh dan Sholehah,” kata Ibnu Saleh Kepala Desa Negara Ratu saat menyampaikan sambutannya.
(Ropian Kunang)