I Made Suarjaya Mendapat Penghargaan Tokoh Hindu Teraktif Mendukung Pergerakan Pemuda Hindu Lamteng

LAMPUNG TENGAH – Anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gerinda I Made Suarjaya mendapatkan penghargaan DPK Peradah Lampung Tengah (Lamteng) Award’s 2019. Kegiatan itu berlangsung dalam acara Pasraman Kilat ke XVII di Kampung Bumi Raharjo, Kecamatan Bumiratu Nuban, Lamteng, Selasa (10/7).

Ketua Peradah Lamteng I Made Suteja mengatakan penghargaan DPK Peradah Lamteng Awards 2019 ini ada tiga katagori. Pertama kategori kecamatan terakhir, tokoh pelestari kebudayaan Bali dan tokoh  Hindu teraktif mendukung pergerakan pemuda Hindu Lamteng.

“Untuk tokoh Hindu terakhir mendukung pergerakan pemuda Hindu Lamteng sendiri, kita berikan kepada Bapak Anggota DPRD Provinsi Lampung I Made Suarjaya. Dia adalah sosok yang selalu mensupport dan mendukung hampir disemua kegiatan Peradah Lamteng,” ujarnya.

Sementara itu, I Made Suarjaya menyambut dengan senang atas penghargaan DPK Peradah award’s 2019. Dimana dirinya dinyatakan sebagai tokoh Hindu teraktif mendukung pergerakan pemuda Hindu Lamteng.

“Saya yakin bahwa setiap kebaikan yang kita taburkan makan akan mendapatkan kebaikan dalam hidup kita juga. Disitu saya terus melakukan yang terbaik semampu saya dan sebisa saya, untuk  membantu sesama umat manusia,” ujar Politisi Gerinda yang terpilih kembali sebagai Anggota DPRD Provinsi Lampung. (red)

You might also like

error: Content is protected !!